Agen Naik 11%, MPM Insurance Catatkan Kinerja Positif di 2024

meta icon

Ringkasan

  • Kontribusi Channel agent naik sebesar 11% secara YoY
  • Pendapatan premi asuransi properti naik 69% secara YoY
  • Pendapatan premi kendaraan bermotor naik 2% secara YoY
  • Pertumbuhan pendapatan premi sebesar 32% secara YoY

PT. Asuransi Mitra Pelindung Mustika atau MPMInsurance mencatatkan kinerja positif hingga kuartal III-2024. Hal ini didorong oleh pertumbuhan channel agen naik 11% secara year on year (YoY).

Di tengah tantangan industri, kami mencatat pertumbuhan yang positif sebesar 11% melalui channel agent, di saat industri asuransi mengalami penurunan sebesar 21% pada channel yang sama di periode tersebut,” kata Deputi Direktur Marketing MPMInsurance, Poppy Panca dalam keterangan resminya, Jumat (14/2).

Poppy mengatakan bahwa, berkat pencapaian hingga kuartal lll-2024, MPMInsurance juga mengalami kenaikan 6 peringkat di pasar, penambahan 0,2% market share serta didorong oleh pertumbuhan pendapatan premi sebesar 32% secara YoY.

Selain itu, MPMInsurance turut mencatatkan pertumbuhan positif pada segmen produk asuransi properti dan kendaraan bermotor.

“Di mana, pada segmen produk asuransi properti, premi yang dibukukan MPMinsurance mengalami kenaikan signifikan sebesar 69% secara YoY jauh melampaui rata-rata pertumbuhan industri yang hanya mencapai 26% secara YoY”

Lebih lanjut, Poppy mengatakan bahwa pertumbuhan pada segmen produk asuransi properti ini semakin diperkuat dengan kontribusi agen yang meningkat hingga 27% secara YoY hingga kuartal lll-2024.

“Hal ini menunjukan peran strategis mereka dalam memperluas akses perlindungan asuransi properti di tengah meningkatnya kebutuhan pasar”, ungkapnya.

Sementara itu pada periode yang sama, Poppy mengatakan bahwa sektor kendaraan bermotor juga mencatatkan kinerja positif. Di mana pendapatan premi tumbuh sebesar 2% secara tahunan. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan industri yang hanya mencapai 1%

“Agen kembali memainkan peran penting dalam pencapaian ini, dengan kontribusi yang meningkat hingga 16% secara YoY, sehingga mencerminkan efektivitas strategi perusahaan dalam memperkuat jaringan distribusi dan menghadirkan solusi perlindungan kendaraan yang relevan dengan kebutuhan konsumen,” imbuhnya. 

Tak hanya itu, Poppy mengatakan bahwa kinerja positif ini juga semakin diperkuat dengan peringkat A+ yang kembali diraih MPMInsurance dari Fitch Ratings yang dirilis pada Desember 2024.

Baca Juga: MPMInsurance Meraih Peringkat A+ dari Fitch Ratings

“Dengan rasio keuangan yang sehat serta strategi bisnis yang terarah, MPMInsurance terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan perlindungan yang terpercaya bagi para konsumen dan mitra bisnisnya,” tegasnya. 

Tahun ini, MPMInsurance akan kembali menggelar acara “Agent Mingle Time 2025. Acara tersebut menjadi kesempatan bagi MPM Insurance dan para agen untuk berbagi pengalaman, memperkuat jaringan, serta mendapatkan wawasan mengenai strategi dan peluang industri ke depan. 

CEO MPMInsurance Alexander Setokusumo, mengapresiasi kepada seluruh agen yang telah berkontribusi dalam pertumbuhan perusahaan. 

“Kami sangat menghargai kerja keras dan dedikasi para agen yang telah menjadi mitra penting dalam menghadirkan perlindungan terbaik bagi konsumen. Di MPMInsurance kami selalu menjunjung tinggi nilai- nilai yang menjadi DNA merek kami diantaranya, Protection, Advisory, dan Reliability,” jelasnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Alexander juga secara resmi memperkenalkan Wayan Pariama sebagai Deputi CEO MPMInsurance. Dengan pengalaman luas di industri asuransi, Wayan Pariama diharapkan dapat membawa perspektif baru dalam memperkuat strategi bisnis dan meningkatkan daya saing perusahaan di pasar. 

“Kehadirannya dalam jajaran manajemen menjadi bagian dari langkah perusahaan dalam terus beradaptasi dengan perkembangan industri,” tandasnya. 

Proteksi yang Sesuai untuk Kebutuhan Anda

MPMInsurance :
Protection, Advisory & Reliability

PT Asuransi Mitra Pelindung Mustika atau MPMInsurance adalah anak perusahaan PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk yang menjalankan kegiatan usaha di bidang asuransi umum (non-jiwa) sejak 12 Oktober 2012. MPMInsurance saat ini memiliki 18 kantor (Pusat, cabang, dan perwakilan) yang tersebar di seluruh Indonesia dan menyediakan beberapa produk asuransi; diantaranya seperti asuransi kendaraan bermotor (asuransi mobil, asuransi motor), asuransi perjalanan, asuransi properti, asuransi harta benda, asuransi konstruksi, asuransi uang, asuransi pengangkutan, dan asuransi rangka kapal. Pada 2022, MPMInsurance dinobatkan sebagai Asuransi Terbaik 2022 untuk Kategori Asuransi Umum dengan Aset di atas 1-5 Triliun Rupiah oleh Majalah Investor, dan mendapatkan Peringkat A+ dari Fitch Ratings Indonesia.

mobile logo